The 14th steps belajar javascript: mengenal konstanta object untuk type data angka (number)



konstanta object angka dalam javascript


Hello brother's and sista....

Kembali lagi dengan saya mymelody13.. Pada kesempatan kali ini kita akan membahas tentang konstanta object untuk type data angka (number).




Selain memiliki method (fungsi), objek number di dalam JavaScript juga memiliki beberapa konstanta (constant) yang bisa digunakan untuk proses matematika. Konstanta ini berisi beberapa nilai yang bisa digunakan dalam perhitungan
matematis dan proses logika program.


Dalam bahasa pemograman berbasis objek (OOP), istilah konstanta dalam JavaScript ini lebih tepatnya disebut dengan read-only property.


Namun berbeda dengan method yang kita bahas
sebelumnya, konstanta ini melekat kepada objek Number, bukan variabelnya dan dipanggil dengan menuliskan Number.nama_konstanta.


Berikut konstanta untuk objek Number di dalam JavaScript:

  • Number.MAX_VALUE : Konstanta ini menyimpan angka tertinggi yang bisa ditampung di dalam JavaScript. Nilainya adalah 1.79E+308, atau 1.79 x 10^308.
  • Number.MIN_VALUE : Konstanta ini menyimpan angka terkecil yang bisa ditampung di dalam JavaScript. Nilai tersebut bukan nilai paling negatif,
    tetapi nilai yang hampir mendekati 0. Nilainya
    adalah 5E-324 atau 5 x 10^-324.
  • Number.NaN: Konstanta ini menyimpan nilai khusus NaN, singkatan Not a Number. Nilai ini biasanya dihasilkan dari beberapa perhitungan yang
    'tidak biasa' seperti hasil 0/0. NaN sudah kita bahas pada tutorial sebelumnya: Pengertian Hasil
    Operasi Matematis NaN dan Infinity.
  • Number.NEGATIVE_INFINITY : Konstanta ini menyimpan nilai khusus Negatif Infinity. Negatif Infinity adalah nilai khusus yang di dapat jika membuat sebuah angka yang lebih negatif dari nilai maksimum yang bisa ditampung di dalam JavaScript,
    yakni lebih negatif dari -Number.MAX_VALUE , dan biasa di kenal dengan istilah overflow.
  • Number.POSITIVE_INFINITY : Konstanta ini menyimpan nilai khusus Positif Infinity. Positif Infinity adalah nilai khusus yang di dapat jika membuat sebuah angka yang lebih besar dari nilai
    maksimum yang bisa ditampung di dalam JavaScript, yakni lebih besar dari Number.MAX_ VALUE.

Contoh penggunaan konstanta number dalam javascript:


<html>

<head>

<meta http-equiv="Content-Type" content="text/html;
charset=UTF-8"/>

<title>Belajar JavaScript</title>

<script>

a = Number.MAX_VALUE;

console.log(a);

b = Number.MIN_VALUE;

console.log(b);

c = Number.NaN;

console.log(c);

d = Number.POSITIVE_INFINITY;

console.log(d);

e = Number.NEGATIVE_INFINITY;

console.log(e);

f = 1/0;

console.log ( d == f );

</script>

</head>

<body>

<h1>Belajar JavaScript</h1>

</body>

</html>



Hasilnya:



Semoga bermanfaat and see you in the next article: the 15th steps belajar javascript.....

Thanks to"

DUNIAILKOM


RIVAN-UPOT


0 Response to "The 14th steps belajar javascript: mengenal konstanta object untuk type data angka (number)"

Post a Comment

Silahkan tinggalkan jejak!

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel