Lirik Lagu Mars dan Hymne IAIN Madura

Lirik Lagu Mars dan Hymne IAIN Madura
Berikut Lagu Mars IAIN Madura

IAIN Madura Perguruan
Tinggi Agama Islam
Mengaji Islam mengkaji ilmu
Semua bersatu padu
Islam iman dan juga ihsan
Diamalkan dalam perilaku

Reff

Mari bersama kita berjuang di IAIN Madura
Di sini ditempa kecerdasan spiritual emosional intelektual
Sambil tiada henti memohon kepada Allah semoga IAIN jaya
Sambil tiada henti memohon kepada Allah semoga NKRI jaya


Berikut Lagu Hymne IAIN Madura

Di setiap doa dipanjatkan
Berharap kasih Allah Yang Kuasa
Dari setiap langkah perjuangan
Semoga Allah limpahkan rahmat-Nya

Reff

IAIN Madura
Engkau cahaya di kegelapan
Damai kami dalam dekapmu
Laksana dekapan ibu


VISI IAIN Madura : Religius dan Kompetitif

Konsep religius dalam visi IAIN dimaksudkan bahwa warga kampus harus memiliki karakter religius, dengan ciri-ciri umum: memahami, meyakini, menghayati, mengamalkan, dan menyebarkan ajaran Islam dengan prinsip wasathiiyah.

Konsep kompetitif yang dimaksud dalam visi IAIN, bahwa lembaga memiliki daya saing dengan perguruan tinggi lainnya baik skala nasional, regional maupun internasional di bidang pendidikan dan pengajaran, manajemen kelembagaan, kualitas SDM, produk riset, pengabdian kepada masyarakat, dan kompetensi lulusan.

MISI IAIN Madura

1, Menyelenggarakan pendidikan dan pembelajaran yang religius dan kompetitif guna menghasilkan lulusan yang islami, moderat, kompeten, mandiri, berdaya saing, dan cinta tanah air;

2. Menyelenggarakan penelitian dan pengkajian ilmu pengetahuan dan teknologi keagamaan Islam yang religius dan kompetitif, guna mewujudkan pengembangan ilmu, kemaslahatan umat, dan daya saing bangsa;

3. Menyelenggarakan pengabdian kepada masyarakat dalam bidang ilmu pengetahuan dan teknologi keagamaan Islam yang religius dan kompetitif, guna mewujudkan masyarakat yang mandiri, produktif, sejahtera, dan islami;

0 Response to "Lirik Lagu Mars dan Hymne IAIN Madura"

Post a Comment

Silahkan tinggalkan jejak!

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel