Cara membuat presentasi powerpoint keren

Salah satu keluarga microsoft office yang tidak kalah populer dari ms. office word dan ms. office excel adalah ms. office powerpoint. Sesuai dengan namanya, powerpoint bertujuan untuk menyampaikan informasi atau materi yang langsung  berhubungan dengan poin utama atau powerpoint, atau bisa juga dikatakan langsung pada inti materi yang akan disampaikan.


Microsoft powerpoint merupakan keluarga ms. office yang khusus ditujukan untuk membuat slide presentasi yang memudahkan

pemateri dalam menyampaikan presentasi. Ngomong-ngomong soal presentasi, salah satu hal yang paling penting adalah menarik

perhatian para audiens. Perhatian audiens merupakan tujuan utama dari diadakannya sebuah presentasi, baik itu untuk

memasarkan produk maupun untuk melakukan sosialisasi.


Salah satu cara menarik perhatian audiens dalam presentasi adalah menggunakan powerpoint. Namun terkadang beberapa dari

kita entah malas atau memang belum mencoba fitur-fitur yang tersedia pada ms. powerpoint sehingga presentasi yang

berlangsung terlihat membosankan dan garing tanpa warna.


Pada artikel hari ini, kita akan belajar membuat presentasi dengan powerpoint yang keren dan menakjubkan. Sedikit

bocoran, artikel tentang cara membuat presentasi ppt yang keren dan menarik ini akan lebih berfokus pada penggunaan

hyperlink. Pada bagian akhir artikel ini, juga akan diberikan sedikit tips dan trik agar presentasi menggunakan powerpoint

lebih menarik dan keren sehingga dapat menarik audiens.


Hyperlink merupakan salah satu fitur dalam ms. office powerpoint yang dapat membuat slide-slide presentasi terlihat

profesional dan amazing.


Hyperlink berfungsi untuk membuat link keluar atau menuju ke slide lain melalui klik pada suatu slide tertentu.

Misalnya, jika kita memasang hyperlink di slide pertama maka kita bisa menuju ke slide ketiga hanya dengan mengklik tombol

atau teks yang telah di-setting pada slide pertama sebelumnya.


Pada tutorial cara membuat hyperlink ini, kita akan memasang semua hyperlink pada semua slide sehingga semua slide dapat

dapat dituju dari slide yang sedang aktif.



Langkah-langkah membuat hyperlink agar presentasi powerpoint terlihat menarik

1. Membuat slide presentasi


Buatlah 5 slide seperti biasanya dan isi slide tersebut dengan konten yang disesuai dengan materi presentasi seperti

contoh berikut ini.


- slide 1 = welcome


Welcome to my home



- slide 2 = judul


Menjadi Blogger Sukses



- slide 3 = editor


Editor by Mymelody13.blogspot.com



- slide 4 = design


Design by Ways, dkk.



- slide 5 = address


Lara 4 Desa Muktitama



Buatlah ruang kosong pada setiap slide untuk menyisipkan tombol-tombol hyperlink nantinya. Tombol tersebut jangan sampai

menutupi materi presentasi.

2. Membuat tombol yang diisi dengan hyperlink


Sebenarnya kita bisa saja membuat hyperlink dengan gambar, teks biasa, atau shape. Mengapa kita menggunakan tombol?

Sesuai judul artikel ini, cara membuat presentasi powerpoint yang menarik. Cara membuat tombol untuk diisi hyperlink adalah

dengan menggunakan shape. Untuk caranya seperti di bawah ini.


- Buatlah satu slide kosong sebagai tempat untuk membuat tombol hyperlink


Slide kosong tersebut nantinya akan dihapus ketika kita selesai membuat hyperlink untuk masing-masing tombol.


- Klik Tab Insert dan pilih Shape


- Insert jenis shape yang akan dijadikan tombol


Tombol tersebutlah yang nantinya akan menjadi navigasi ke slide lainnya.


- Pada shape tersebut klik kanan dan pilih add text untuk menambah teks.


Untuk memudahkan navigasi kembali dan menuju dari satu slide ke slide lainnya maka shape atau tombol diberi teks yang

menandakan materi pada slide tersebut. Slide 1 tombolnya diberi nama welcome, slide berikutnya diberi nama pada tombol

judul, slide 3 diberi nama editor, slide 4 design, dan address pada tombol 5. Setelah ke lima tombol tersebut telah siap,

kita akan lanjut ke tahap pembuatan hyperlink pada tombol yang telah dibuat dari shape tersebut.



3. Membuat hyperlink


Kita akan membuat hyperlink untuk tombol 2, yaitu judul. Ketika tombol judul diklik maka akan menuju ke slide kedua

yang berisi materi "Menjadi Blogger Sukses".


a. Langkah-langkah membuat hyperlink tombol 2


- Klik tombol 2 Judul untuk mengaktifkannya


- Pilih Tab Insert dan pilih Action / ikon yang terletak disamping Hyperlink


Setelah diklik maka akan muncul MENU ACTION SETTING


- Pada Tab "Mouse Click" pilih Hyperlink to


Maka akan muncul beberapa pilihan ketika tombol 2 Judul pada slide diklik maka akan menuju ke alamat tersebut. Sesuai

dengan tujuan awal kita maka kita akan memilih tujuan "slide".


- Pilih Slide


Maka akan muncul menu hyperlink to slide yang berisi deretan 5 slide yang telah dibuat sebelumnya pada langkah pertama.


- Pada "slide title" pilih nomor 2, yaitu Judul dan klik Ok


Ketika tombol 2 Judul diklik pada saat presentasi maka akan menuju ke slide 2 yaitu judul dengan materi "Menjadi Blogger

Sukses".


Masih dalam MENU ACTION SETTING


- Centang pada bagian "play sound"

- Centang pada bagian "highlight click"


- Klik Ok


Pada tahap ini, proses pembuatan hyperlink to slide sudah selesai. Jika tombol 2 judul diklik maka akan menuju ke slide

kedua yang berisi materi "Menjadi Blogger Sukses".


b. Pada tombol lainnya silahkan membuat hyperlink mengikuti tutorial membuat hyperlink sesuai dengan langkah membuat hyperlink pada tombol 2 Judul di atas.

- Ketika tombol-tombol berikut diklik, tombol 1 welcome, tombol 2 judul, tombol 3 editor, tombol 4 design, dan tombol

5 address maka akan otomatis menuju ke slide masing-masing.



Dalam membuat tombol hyperlink maka pastikan pada SEMUA slide terdapat ruang kosong yang tidak tertutup materi

presentasi sebagai lokasi meletakkan tombol dalam setiap slide.


Pada tahap ini proses pembuatan hyperlink pada semua tombol telah selesai dan siap digunakan.


- Aktifkan atau blok semua tombol hyperlink tersebut kemudian copy


Carannya bisa dengan CTRL + C atau klik kanan pada tombol yang telah diblok kemudian pilih copy. Pembuatan hyperlink

telah selesai dan sekarang kita akan menyisipkan semua tombol tersebut sekaligus ke dalam semua slide yang ada.


- Pada tahap ini, kita sudah bisa menghapus slide tempat mengedit tombol hyperlink tersebut karena tombol yang

didibutuhkan sudah di-copy.




4. Menyisipkan tombol ke dalam semua slide


-Klik pada Tab View dan pilih Slide Master View


Maka slide yang aktif adalah slide nomor 1, yaitu slide master. Hapus semua attribute dalam slide tersebut seperti "add

title" dan sebagainya sehingga slide master menjadi kosong atau blank.


- Paste tombol hyperlink yang telah di copy sebelumnya


Paste hanya pada SLIDE MASTER NOMOR 1:

Cara paste bisa dengan CTRL + V atau klik kanan pada slide master nomor 1 dan pilih paste. Pada tahap ini, seluruh

tombol hyperlink telah berada pada semua slide.


- Atur posisi tombol hyperlink tersebut dan pastikan tidak ada materi presentasi yang tertutup tombol.


- Klik Closed Master View jika sudah selesai mengatur letak tombol hyperlink.


Pada tahap ini seluruh slide telah memiliki tombol hyperlink yang jika diklik maka akan menuju slide sesuai dengan yang

telah di-setting di atas.



5. Mengatur cara perpindahan slide


Pada microsoft powerpoint, perpindahan slide presentasi dapat dilakukan dengan beberapa cara. Salah satu cara yang

paling umum yang sering kita temui adalah menggunakan tombol "Enter" atau tombol panah kanan atau kiri/left or right arrow

button.


Jika kita menggunakan cara perpindahan slide powerpoint dengan cara umum tersebut maka fungsi tombol hyperlink yang

telah dibuat di atas seolah-olah tidak berguna. Untuk mengatasi masalah tersebut, kita dapat mematikan fungsi tombol click

"enter" agar perpindahan slide hanya akan direspon ketika mengklik menggunakan mouse kursor tombol-tombol yang telah

dibuat.

Cara mengatur perpindahan slide hanya dari tombol hyperlink dengan mematikan fungsi perpindahan menggunakan

sembarang tombol


1. Klik pada Tab Animations


Pada Advanced Click, hilangkan centang pada


a. on mouse click

b. automatic click after


2. Klik Tab Slide Show


- Pilih Set Up Slide Show

- Pada kotak dialog "show type" yang muncul, centang pada "browsed at a kiosk [full screen]".


Pada tahap ini, slide powerpoint dengan tombol hyperlink telah selesai dan siap digunakan. Namun masih ada satu tugas

tersembunyi, yaitu cara mengakhiri presentasi atau keluar dari menu presentasi karena saat ini tombol keyboard tombol

"panah" dan "enter" yang biasa digunakan untuk berpindah slide sudah di-nonaktifkan.


Ada 2 cara untuk keluar dari presentasi ketika tombol keyboard "enter" dan "panah" di-nonaktifkan, yaitu


1. Langsung menekan tombol ESC yang terletak di sebelah atas paling kiri dari keyboard QWERTY pada umumnya. Dengan

demikian, presentasi akan segera berakhir atau keluar dari menu presentasi. Namun agar penutupan presentasi lebih keren

maka kita bisa menggunakan cara 2 di bawah.


2. Cara mengakhiri presentasi dengan tombol hyperlink yang keren adalah dengan membuat tombol "Exit" sendiri dari

hyperlink juga. Anda dapat menaruh tombol "Exit" ini dimana pun dalam slide presentasi. Namun untuk presentasi yang menarik

perhatian audiens, kita sebaiknya tetap memasang tombpl "Exit" ini di slide terakhir presentasi yang biasanya berisi kata-

kata "terima kasih" atau sebagainya.


Tombol "Exit" tersebut juga dibuat dengan menyisipkan hyperlink, bisa menggunakan gambar atau menggunakan shape seperti

pembuatan hyperlink pada tombol-tombol sebelumnya.


Untuk caranya bisa mengikuti tutorial membuat hyperlink di atas, namun jika sebelumnya pada MENU ACTION SETTING tepatnya

pada hyperlink to kita memilih "slide" maka pada tombol "Exit" kita harus memilih hyperlink to end show untuk mengakhiri

pertunjukan presentasi yang menakjubkan tersebut.


Jika kita mengikuti tutorial membuat presentasi menarik dan keren dengan menyisipkan tombol hyperlink di atas maka

seharusnyanya hasilnya tidak akan ada masalah dan semua fitur diatas dapat berfungsi dengan baik tanpa kendala apapun.


Pada tahap ini, slide-slide presentasi anda dengan ms. powerpoint telah sepenuhnya siap digunakan dan dinikmati oleh

para audiens.


Demikianlah cara membuat presentasi powerpoint yang keren dan menarik menggunakan fitur hyperlink.


Cara membuat hyperlink di microsoft powerpoint di atas telah tested and work 100 percent menggunakan microsoft office

2010.


Thanks to website dewasetiawan.com/2012/08/cara-buat-hyperlink-di-powerpoint.html


Pada kenyataannya, hyperlink hanya satu dari berbagai fitur dan fasilitas untuk membuat presentasi menarik menggunakan

powerpoint. Agar presentasi benar-benar menarik dan berbeda maka selain tampilan powerpoint, yang tidak kalah penting

adalah presentasi itu sendiri, penguasaan materi dan metode penyampaian dan penyajian presentasi.



Cara membuat presentasi powerpoint menarik


Selain menggunakan hyperlink kita juga bisa menggunakan dan mengkombinasikan fitur-fitur pada powerpoint lainnya untuk

membuat slide presentasi terlihat lebih profesional dan cantik serta menarik perhatian audiens. Beberapa fitur powerpoint

yang bisa kita manfaatkan untuk membuat presentasi terlihat lebih menarik adalah sebagai berikut.

1. Pilihan tema slide


Pada bagian pertama yang terlihat oleh para audiens adalah motif atau tema slide presentasi. Pilihlah tema yang simpel

dan terkesan natural. Jangan menggunakan tema yang terlalu colorfull jika audiens yang hadir dalam suasana yang formal.

Namun penggunaan tema memang sebaiknya disesuaikan dengan materi yang akan dibawakan.

Anda bisa menggunakan tema bawaan ms. powerpoint atau mendownload tema powerpoint yang pastinya akan lebih keren daripada

tema bawaan yang membutuhkan banyak settingan agar mendapatkan hasil yang maksimal.

2. Insert ke dalam slide


Insert gambar, audio, shape, atau apapun itu yang berhubungan dengan materi presentasi. Jangan menyisipkan sesuatu yang

tidak perlu karena dapat mengalihkan perhatian audiens. Ingat bahwa materi presentasi adalah menu utama dan tampilan slide

hanya cemilan dan sebagai pemanis saja. Tujuan audiens hadir adalah untuk mendapatkan menu terbaik dari presentasi.

3. Gunakan attribute pendukung


- Selain tombol hyperlink, fitur hyperlink lainnya yang dapat anda manfaatkan adalah menyisipkan dokumen lain, atau

video yang berhubungan dengan materi presentasi. Hal ini bertujuan untuk mempertegas materi dan menarik kembali perhatian

audiens terhadap materi presentasi. Yups.. Hal-hal seperti inilah yang akan membantu anda dalam menyampaikan materi

presentasi yang lebih kreatif dan menarik.


- Animation secukupnya dan jangan berlebihan apalagi menggunakan teks dan cara munculnya slide yang berbeda-beda.

Usahakan agar teks yang muncul dan cara munculnya slide menggunakan pola animasi yang sama dan teratur. Terlalu banyak

variasi animasi justru akan membuat presentasi terlihat garing dan amburadul.


Presentasi yang mementingkan tampilan layout bukanlah suatu masalah karena tampilan slide merupakan hal pertama yang

akan dilihat oleh audiens. "Jika tampilan slide kurang menarik apalagi presentasinya". Begitulah kira-kira pendapat pertama

audiens jika ditinjau dari cara pandang melihat slide presentasi. Tampilan slide yang menarik pada pembukaan presentasi

akan mengundang perhatian audiens sehingga bersedia mengikuti presentasi yang anda bawakan sampai selesai.


Jika slide presentasi sudah keren dan menarik maka tanggung jawab anda adalah menguasai materi dan menggunakan metode

penyajian presentasi yang memenangkan perhatian audiens. Presentasi yang berhasil adalah presentasi yang memberikan

pengetahuan dan manfaat bagi para audiens.


Setelah mengetahui itu semua, saatnya untuk mengatakan "katakan tidak pada slide presentasi yang garing dan biasa-biasa

saja dan selamat datang presentasi yang menabjubkan dan keren".


Demikianlah artikel tentang cara membuat slide presentasi yang keren dan menarik perhatian audiens dan cara membuat hyperlink serta tips dan trik membuat presentasi powerpoint yang berbeda. Semoga bermanfaat!


0 Response to "Cara membuat presentasi powerpoint keren"

Post a Comment

Silahkan tinggalkan jejak!

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel